Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Labuhanbatu Utara melalui Bidang Pembangunan, Inovasi dan Teknologi telah melaksanakan Lomba Inovasi Daerah Tingkat OPD Tahap Presentasi dan Wawancara Kabupaten Labuhanbatu Utara dengan tema " INOVASI UNTUK LABURA HEBAT", pada tanggal 12 Oktober 2023 di Aula Ridho Yaman Lantai 2 Kantor Bupati Labuhanbatu Utara.
Acara tersebut menghadirkan seluruh OPD di jajaran Pemerintah Kabupaten labuhanbatu Utara terkhusus 12 OPD sebagai nominator yang lulus tahap 1 administrasi berkas.
12 OPD yang menjadi nominator adalah sebagai berikut :
1. Dinas Komunikasi dan Informatika
2. Puskesmas Londut
3. Dinas PUTR
4. Dinas Pendidikan
5. Kecamatan Marbau
6. Dnas Perdagangan dan Koperasi UKM
7. Bapenda
8. Dinas Ketahanan Pangan
9. RSUD
10. Dinas Perhubungan
11. Disduk Capil
12. Dinas Ketenagakerjaan dan Perindustrian.
Pada acara lomba tersebut turut hadir :
Asiaten Ekonomi dan Pembangunan (M. Asril S.Sos, MM)
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Mahdalena waty Siregar, ST)
Sekretaris Badan Penelitian dan Pengembangan (dr. Ferani Nasution)
Kabid Pembangunan, Inovasi dan Teknologi Badan Penelitian dan Pengembangan ( Dewi Sartika Ritinga, SE)
Serta seluruh OPD di jajaran Pemkab Labujanbatu Utara.
Acara lomba inovasi daerah ini menghadirkan juri :
1. BAPAK Adv. dr. H. IBNU YAZID SHABRI.,S.H,. M.KM. (PAKAR SURVEIOR FKTP KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA)
2. IBU MARTINA SILABAH, SH,.M.M (PRAKTISI INOVASI PELAYANAN PUBLIK PROVINSI SUMATERA UTARA)
3. IBU RIMBAWATI, ST, MT (AKADEMISI DOSEN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA)
4. IBU YANITA, SE (PEJABAT PENELITI AHLI MUDA BADAN PERENCANAAN, PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN PROVINSI SUMATERA UTARA)
5. BAPAK MUHAMMAD HAMZAH FAUZY, S. KOM. (DIREKTUR CV. HAMZAH TECH DEPELOMMENT)
Lomba inovasi daerah ini dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara melalui Badan Penelitian dan Pengembangan dengan tujuan untuk memberikan apresiasi dan penghargaan kepada OPD yang telah berinovasi sekaligus meningkatkan indeks inovasi daerah Kabupaten Labuhanbatu Utara pada Tahun 2024 yang akan datang.